Senin, 21 Februari 2022

Pangkalan Bun - Bertempat di objek wisata Pantai Teluk Bogam, Pasraman Widaya Saraswati melaksanakan wisata rekreasi bagi siswa/siswi beserta para guru, yang juga didampingi oleh Orang tua para siswa, Minggu 20/02/2022.

Kegiaatan Wisata ini sebagai edukasi bagi siswa/siswi dimana pembelajaran tidak harus disekolah, akan tetapi bisa juga dilakukan ditempat yang lain seperti yang diakan di Pantai Teluk Bogam ini. Selaim memberikan bimbingan ke pribadian diadakan juga permainan kelompok yang mengharuskan para siswa untuk saling bekerja sama untuk memenangkan sutua permainan. Nampak kekembiraan dan keceriaan dari Anak-anak Pasraman dalam mengikuti kegiatan Wisata Edukasi ini, kegiatan berjalan dengan baik dan lancar, serta tetap memperhatikan protokol kesehatan. 

Ketua Pasraman Widya Saras Wati Pangkalan Bun Wayan Surita mengatakan "kegiatan ini diharapkan memberikan nuansa dan suasana yang baru bagi siswa/siswi Pasraman, sehingga tidak bosan dalam mengikuti kegiatan pembelajaran maupun pembinaan keagamaan yang diberikan oleh para guru, Wayan juga menambahkan jangan menilai dari hadiah yang  didapat akan tetapi lihatlah kekompakan dan kebersamaan siswa/siswi dalam usaha untuk memperoleh sebagai yang terbaik," tutupnya.

Kontributor Humas Media Hindu P.Bun


0 comments:

Posting Komentar

Popular Posts