Minggu, 01 Oktober 2023

Pangkalan Bun - Untuk meningkatkan kebersamaan Siswa / siswi yang berAgama Hindu khusunya yang ada di Kabupaten Kotawaringin Barat, pada hari ini Minggu 01/10, Pasraman Widya Saraswati menerima kunjungan (Sima Krama) Pasraman Sangkuang dari Kecamatan Arut Utara (Pangkut).

Sima Krama bertempat di Wantilan Pura Agung Dharma Santi Pangkalan Bun, nampak  Siswa / siswi Pasraman Widya Saraswati Pasraman Sangkuang sangat bersemangat mengikuti Sima Krama itu terlihat dari kecerian Siswa / siswi mengikuti kegiatan ini. Pada kesempatan yang baik ini hadir pulan Ketua Parisade Hindu Dharma Indonesia (PHDI) Kab. Kotawaringin Barat Wayan Warse, Ketua Majelis Daera Hindu Kaharingan Kab. Kitawaringin Barat Ame Sangko dan Ketua Majelis Resor Hindu Kaharingan Kec. Arut Utara Jetri serta Ketua Pasramas Sangkuang Sugiono.



Dalam sambutannya Ketua Pasraman Widya Saraswati Pangkalan Bun Made Wastawan menyamapaikan degan adanya kegiatan Sira Krama ini dapat lebih meningkatkan kebersamaan Siswa / siswi Pasraman yang ada di Kabupaten Kotawaringin Barat. "Semoga dengan adanya kegiatan ini dapat menjadi momentum peningkatan Kualitas pendidikan di Pasraman guna terbentuk karakter generasi Hindu yang mampu menerapkan nilai-nilai ajaran Agama Hindu Nusantara," ucap Made.



Senada dengan hal tersebut, Sugiono selaku Ketua Pasramas Sangkuang mengatakan kegiatan ini sangat bermanfaaf bagi kami. Untuk memberikan pengetahuan kepada Siswa / siswi Pasramas Sangkuang sambil rekreasi dalam ajaran Agama Hindu disebut Tirtayatra mengunjungi tempat Suci," ujar Sugiono.


Pada kesemapatan yang baik ini pula Ketua Pasraman Widya Saraswati Penyerahan Buku pelajaran dan Panaturan, pada pengurus Pasraman Sangkumang sebagai bentuk kebersaman dalam melakukan pembinaan Siswa / siswi berAgama Hindu khusunya di Kec.Arut Utara.



Kontibutor : Media Hindu Pangkalan Bun.




Popular Posts